Memanfaatkan
lahan yang masih kosong di area LPKA Muara Bulian maka tim pembinaan di
LPKA beberapa minggu yang lalu mengedukasi anak didik dan warga binaan
wanita untuk menanam sayur-mayur seperti kangkung dan sawi.
Setelah
melalui proses pembersihan lahan , penggemburan tanah, penyemaian
bibit, disiram setiap hari, sehingga tumbuh subur tunas-tunas sampai
siap panen. Maka pada 8 Desember 2015, bersama pegawai anak didik dan
warga binaan wanita beramai-ramai memanen kangkung yang sudah tumbuh
subur dan siap untuk dijual dan sebagian untuk dimasak serta disantap
bersama.
Didik Budi Waluyo, S.H, MSi sangat mengapresiasi program binaan yang dilakukan tim pembinaan LPKA Muara Bulian. "pembinaan
ini dapat memicu semangat mereka (anak didik dan warga binaan wanita)
untuk terus berkegiatan positif dan belajar bercocok tanam yang bisa
digunakan sebagai bekal skill mereka ketika bebas nanti". (el)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar